Conditional Formatting Pada Microsoft Office Excel

Mungkin sewaktu denger judulnya ada sedikit terlintas rasa penasaran di benak kalian, hayo ngaku! Conditional Formatting adalah sebuah fitur pada Microsoft Office Excel 2007 ke atas, yang berfungsi memformat sel (warna, border, dll) berdasarkan kriteria untuk membedakan sel tersebut dari sel yang lain.

Oke, disini penulis ingin membagikan contoh sederhana penggunaan Conditional Formatting. Di bawah ini ada sederet nilai yang bervariasi, penulis ingin memformat sel agar berwarna merah untuk setiap nilai yang kurang dari 60.


Blok area nilai, kemudian klik Conditional Formatting dari menu Home, kemudian klik New Rule.

belajar-komputer-di-cikarang

Maka akan tampil jendela Conditional Formatting, pada bagian Select a Ruke Type klik Format Only Cell That Contain. Pada bagian Edit the Rule Description, ubah deskripsinya menjadi seperti pada gambar berikut:
belajar-komputer-di-cikarang

Nah sampai di sini itulah cara untuk membuat deskripsinya. Sekarang bagian untuk memformat sel yang sudah diberikan deskripsi tersebut. Caranya klik tombol Format. Lalu akan muncul jendela Format, sekarang ubahlah format selnya tekan tab Fill, ubah warnanya menjadi warna merah. Klik Ok. Sekarang sudah beres. hasilnya adalah semua sel yang bernilai kurang dari 60 akan memiliki format Fill berwarna merah. 

belajar-komputer-di-cikarang

Nah sampai sini jangan hanya meniru yang dijelaskan di atas saja, coba modifikasi kriterianya. Selamat mencoba :)

Share on Google Plus

About David Andreas

David Andreas adalah orang yang cuek, jadi dia cukup males untuk mengisi deskripsi ini. Yang ingin dia tulis disini bahwa dia seorang penulis blog sederhana yang gak ganteng-ganteng amat, tapi seneng share sesuatu yang dia tau meskipun orang lain mungkin gak pengen tau :)
    Blogger Comment
    Facebook Comment

0 comments:

Post a Comment